5 Dekorasi DIY Dari Kardus Yang Cantik dan Mudah Dibuat

0
3639
5 Dekorasi DIY Dari Kardus Yang Cantik dan Mudah Dibuat
(sumber : google.com)

5 Dekorasi DIY Dari Kardus Yang Cantik dan Mudah Dibuat – Urusan dekorasi rumah tentu menjadi hal yang cukup penting untuk diperhatikan. Mendekorasi rumah juga tidak harus selalu dengan dekorasi yang mahal loh. Kamu juga bisa memperindah ruangan dengan menggunakan barang-barang atau dekorasi buatan sendiri.

Salah satunya adalah dekorasi DIY dari kardus. Kardus memang merupakan salah satu barang bekas yang dapat dimanfaatkan untuk disulap menjadi apapun, tak terkecuali untuk dekorasi. Penasaran bagaimana saja kerajinan DIY dari kardus yang bisa menjadi dekorasi di rumah? Yuk simak langsung berikut ini!

Baca Juga :


Berikut 5 dekorasi DIY dari kardus yang cantik dan mudah dibuat

Rak buku lucu berbentuk hewan

5 Dekorasi DIY Dari Kardus Yang Cantik dan Mudah Dibuat
(sumber : google.com)

Sekilas tak terlihat kerajinan ini terbuat dari kardus kan? Ya, bentuknya yang unik dan lucu bisa dijadikan sebagai dekorasi di berbagai ruangan. Kamu bisa membuatnya sendiri dan bahkan ada juga yang menjualnya.

Rak bumbu dapur

5 Dekorasi DIY Dari Kardus Yang Cantik dan Mudah Dibuat
(sumber : pinterest.com)

Kardus juga bisa diubah menjadi rak dapur cantik seperti diatas loh. Kamu bisa meletakkan berbagai bumbu dapur yang terpajang rapi di rak display tersebut. Cantik bukan?

Tanaman buatan

5 Dekorasi DIY Dari Kardus Yang Cantik dan Mudah Dibuat
(sumber : pinterest.com)

Ingin hadirkan nuansa dekorasi yang lucu dan meriah? Kerajinan kardus yang satu ini bisa menjadi solusinya. Kamu bisa membuat bentuk berbagai macam tanaman seperti kaktus dari kardus. Dekorasi tanaman ini juga tidak perlu perawatan layaknya tanaman asli loh.

Dekorasi dinding

5 Dekorasi DIY Dari Kardus Yang Cantik dan Mudah Dibuat
(sumber : pinterest.com)

Jika dinding rumah terasa kosong, dekorasi dengan bentuk geometris dari kardus ini bisa menjadi pilihan loh. Cukup lapisi dengan berbagai warna, dekorasi dari kardus ini siap dipajang.

Frame foto

5 Dekorasi DIY Dari Kardus Yang Cantik dan Mudah Dibuat
(sumber : pinterest.com)

Frame atau bingkai foto memang sudah menjadi dekorasi wajib yang harus ada di rumah. Nah, jika bosan dengan frame foto yang biasa-biasa saja, kamu bisa mencoba untuk membuat sendiri frame cantik dari kardus bekas. Gimana? cantik kan?

Itulah beberapa dekorasi DIY dari kardus yang cantik dan mudah dibuat. Semoga bermanfaat!