Begini Inspirasi dan Tips Desain Rumah Minimalis Yang Mudah

0
3940
Begini Inspirasi dan Tips Desain Rumah Minimalis Yang Mudah
foto : hunker.com

Begini Inspirasi dan Tips Desain Rumah Minimalis Yang Mudah – Rumah dan ruangan bergaya minimalis kini semakin banyak dipilih. Apalagi di zaman yang serba modern saat ini. Banyak orang yang ingin ruangan di rumahnya memiliki desain yang simpel namun tetap terlihat bagus.

Gaya hunian minimalis lebih mengutamakan fungsi dan cocok untuk kamu yang memiliki luas ruangan pas-pasan. Oleh karena itu, tak heran ruangan minimalis jarang terlihat barang-barang yang banyak.

Buat kamu yang tertarik untuk menggunakan gaya minimalis pada ruangan di rumah, tips dibawah ini bisa menjadi pertimbangan. Penasaran? Yuk simak langsung berikut ini!


t=”_blank” rel=”noopener noreferrer”>Beberapa Tips Untuk Berikan Sentuhan Hijau Pada Rumah Kamu

Berikut inspirasi dan tips desain rumah minimalis yang mudah

Perpaduan warna gelap dan warna netral

Begini Inspirasi dan Tips Desain Rumah Minimalis Yang Mudah
foto : hunker.com

Ruang keluarga di rumah kerap kali menjadi tempat berkumpulnya seluruh anggota keluarga. Segala aktivitas mulai dari menonton televisi sampai bersantai dan mengobrol bersama anggota keluarga bisa dilakukan disini.

Supaya lebih nyaman dan betah, kamu bisa mendesain ruang keluarga menjadi ruangan minimalis. Salah satunya adalah dengan menggunakan warna gelap sebagai focal point. Kamu bisa menggunakan warna abu-abu pada beberapa benda seperti sofa, bantal sofa, karpet dan lampu lantai. Untuk warna dinding bisa menggunakan warna netral seperti putih. Dengan begitu, ruang keluarga akan terasa lebih hidup meski menggunakan warna gelap.

Dekorasi lukisan besar

Begini Inspirasi dan Tips Desain Rumah Minimalis Yang Mudah
foto : home-designing.com

Siapa bilang lukisan besar malah membuat ruangan menjadi terlihat penuh dan semak? Nyatanya dengan penataan yang baik dan pemilihan lukisan yang tepat, lukisan besar juga bisa menjadi sentuhan dekorasi yang bagus untuk ruangan minimalis loh.

Salah satu contohnya adalah seperti ruang makan diatas. Lukisan besar bertema monokrom tersebut cocok buat kamu yang ingin memiliki ruang makan dengan nuansa monokrom. Jangan lupa juga untuk memasang gorden dengan model sheer agar cahaya matahari tidak langsung masuk ke ruang makan.


Aplikasikan warna-warna metro

Begini Inspirasi dan Tips Desain Rumah Minimalis Yang Mudah
foto : home-designing.com

Buat kamu yang tidak terlalu suka warna monokrom, perpaduan warna-warna metro juga bisa menjadi pilihan yang tidak kalah bagus loh, terutama untuk diaplikasikan di dapur. Penggunaan warna-warna metro juga bisa membuat dapur terasa lebih hidup.

Namun perlu diingat, warna metro termasuk warna yang kuat. Untuk menetralkannya, kamu bisa padukan warna-warna metro dengan warna putih seperti dinding yang berwarna putih.

Itulah beberapa inspirasi dan tips desain rumah minimalis. Semoga menginspirasi! Untuk informasi properti atau rumah dijual lainnya silahkan kunjungi : Rumahdewi.com.