Begini Tips Mendekorasi Dapur Sesuai Kondisi Keuangan Kamu

0
2314
Begini Tips Mendekorasi Dapur Sesuai Kondisi Keuangan Kamu

Begini Tips Mendekorasi Dapur Sesuai Kondisi Keuangan Kamu – Tak jarang orang menganggap bahwa desain dan dekorasi dapur tidak penting untuk diperhatikan. Hal tersebut sebenarnya tidak benar. Jika dapur dirancang sesuai dengan gaya yang disukai penghuni rumah namun tetap mengutamakan fungsinya, tentu berlama-lama di dapur akan lebih menyenangkan dan nyaman.

Nah, berbicara soal dekorasi dapur, tentu harus sesuai dengan selera dan kebutuhan dari pemilik. Kamu juga bisa mendekorasi dapur sesuai dengan kondisi keuangan kamu. Jika budget yang dimiliki terbatas, tentu dibutuhkan kreativitas dalam mendekorasi dapur secara efisien dan efektif.

Sebaliknya, jika budget yang dimiliki berlebih, kamu tentu dapat mengubah tampilan dapur secara lebih leluasa. Nah, penasaran bagaimana tips mendekorasi dapur sesuai kondisi keuangan kamu? Yuk simak langsung tipsnya berikut ini!

Baca Juga :


Berikut tips mendekorasi dapur sesuai kondisi keuangan kamu

Budget sekitar Rp 1 juta

Dengan budget sekitar Rp 1 juta, kamu dapat gunakan untuk menghubah warna cat dinding pada dapur. Untuk mengecat dinding dapur dapat dilakukan sendiri guna menghemat budget. Selain itu, biasanya di dapur terdapat jarak antara satu perabot dengan perabot lainnya yang menyisakan jarak. Kamu hanya perlu mengecat sisa jarak di dinding saja sehingga tidak membutuhkan cat yang terlalu banyak.

Budget Rp 1 juta – Rp 5 juta

Dengan budget Rp 1 – Rp 5 juta, kamu dapat mengganti warna dinding, menambah dekorasi, dan mengganti pencahayaan pada dapur. Dengan mengganti dan mengatur pencahayaan dapur, kamu dapat menghadirkan suasana yang berbeda pada dapur.

Bahkan dapur akan terlihat lebih indah dan mewah jika memilih pencahayaan yang tepat. Untuk itu, jenis lampu yang paling tepat digunakan adalah lampu gantung.

Budget Rp 5 juta – Rp 10 juta

Dengan budget Rp 5 juta – Rp 10 juta, kamu juga dapat menambah berbagai rak penyimpanan pada dapur. Salah satunya adalah rak terbuka. Meski tidak semua orang menyukai rak terbuka, namun rak terbuka memiliki keunggulan tersendiri loh.

Ya, dengan rak terbuka, kamu dapat membuat tampilan dapur menjadi lebih cantik dan indah karena selain sebagai tempat penyimpanan, rak terbuka juga bisa berfungsi sebagai dekorasi pada dapur.

Budget Rp 10 – Rp 15 juta

Dengan budget Rp 5 juta – Rp 10 juta , selain warna dinding, pencahayaan, dekorasi dan rak terbuka, kamu juga bisa mencoba untuk mengganti keran dengan yang baru. Daripada mengganti satu set wastafel, akan lebih mudah dan murah jika hanya mengganti kerannya saja. Kamu bahkan bisa memilih sendiri desain dan model keran sesuai dengan yang diinginkan.

Atau jika kamu memiliki budget lebih, sebaiknya ganti langsung satu set wastafel. Namun kamu juga harus memperhatikan dan memperhitungkan biaya untuk pemasangan wastafel tersebut.

Itulah tips mendekorasi dapur sesuai kondisi keuangan kamu. Semoga bermanfaat!