MCB Listrik Sering Turun?Mungkin Ini Penyebabnya Dan Cara Mengatasinya

0
139
MCB Listrik Sering Turun?Mungkin Ini Penyebabnya Dan Cara Mengatasinya

MCB Listrik Sering Turun?Mungkin Ini Penyebabnya Dan Cara Mengatasinya– Penyebab MCB listrik sering turun perlu kamu ketahui saat listrik di rumahmu sering mati tiba-tiba atau sering disebut jeglek.

Secara umum, MCB (Miniature Circuit Breaker) dipasang pada setiap instalasi untuk pengaman jika nantinya terjadi lonjakan arus yang berlebih. Biasanya MCB yang turun belum tentu sudah rusak karena kemungkinan MCB sedang mendeteksi adanya gangguan pada aliran listrik tersebut.
Meski begitu, kamu juga perlu memeriksa MCB yang dipasang apakah masih layak digunakan atau tidak. Sebaiknya, kamu mencari tahu penyebab MCB turun setelah 1 jam dan lainnya yang akan dijabarkan lewat artikel berikut ini.
Mengutip dari beberapa laman, ada berbagai faktor penyebab MCB listrik turun terus sehingga menyebabkan pemadaman listrik secara tiba-tiba.
1. Pemakaian Alat Listrik yang Berlebihan
Penyebab umum saat listrik rumah dalam keadaan mati secara tiba-tiba adalah penggunaan alat-alat yang membutuhkan daya listrik tinggi. Hal tersebut dapat melebihi batasan pada ukuran MCB yang terpasang di rumah.
Oleh karena itu, kamu perlu menghitung total daya (watt) pada alat-alat listrik yang sedang kamu gunakan saat itu juga. Jika terjadi masalah, kamu bisa mengatasinya dengan menambah daya listrik dan lebih bijak menggunakan peralatan yang membutuhkan listrik di rumah.
2. MCB Rusak
Jika ternyata pemakaian listrik masih belum melebihi batasan maksimal daya listrik yang terpasang, maka kemungkinan MCB yang turun disebabkan oleh faktor lain. Salah satunya adalah MCB yang sudah rusak atau lemah.
Jika sudah rusak, meski penggunaan alat-alat listrik masih normal seperti biasanya, namun MCB masih tetap bermasalah dan listrik pun padam. Kamu dapat memeriksa kondisi MCB di rumah apakah masih layak digunakan atau tidak.
MCB Listrik Sering Turun?Mungkin Ini Penyebabnya Dan Cara Mengatasinya
3. Peralatan Listrik yang Rusak
Tak hanya disebabkan pada MCB saja, penyebab dari mati lampu secara tiba-tiba adalah alat-alat listrik yang kamu gunakan sudah rusak, bocor, atau sudah short sehingga menyebabkan korslet.
Kamu dapat memeriksanya dengan cara mencabut colokan seluruh alat listrik yang terpasang di rumah dan menekan saklar dalam posisi tidak menyala. Kemudian periksa dengan menyalakan kembali MCB di rumah.
4. Instalasi pada Listrik Korsleting
Selain disebabkan karena peralatan rumah yang korslet, faktor MCB yang sering turun secara tiba-tiba adalah instalasi listrik sedang korslet, baik pada kabel instalasi listrik, fitting, atau stop kontak.
Korsleting atau Short Circuit (hubungan pendek) adalah suatu kondisi di mana tegangan listrik dari kabel fase dan kabel netral sedang bersentuhan secara langsung atau melalui benda lain yang nilai resistannya kecil. Hal tersebut dapat menyebabkan lonjakan arus yang sangat tinggi.
Itulah berbagai penyebab MCB listrik sering turun yang perlu kamu ketahui agar lebih bijak menggunakan peralatan listrik di rumah.
SHARE