Keren! Rumah Ini Mirip Rumah Negeri Dongeng –Â Pernahkah Anda membayangkan hidup di negeri dongeng, menghuni sebuah rumah unik ala dunia fiksi? Bila Anda pernah berkhayal demikian saat ini hal tersebut bisa anda wujudkan. Sayangnya, untuk mewujudkan itu, Anda harus menyiapkan dana USD 925 ribu atau setara dengan Rp12,3 miliar (kurs Rp13.300 per USD). Dengan mengeluarkan biaya sebesar itu anda bisa memiliki sebuah pondok layaknya pondok yang ada di cerita Putri Salju.
Baca Juga :
- 6 Tips Menata Interior Rumah Agar Semakin Indah
- Rumah Yang Sehat : Ingin Rumah Yang Bersih? Ikuti Tips Berikut
- WOW! Rumah Anti Gempa Dari Conwood Hanya 42 Jutaan Saja!
Dilansir Inhabitat, rumah yang berlokasi di Olalla, Washington ini dilengkapi fasilitas 4 kamar tidur, dan beberapa kamar mandi.
Rumah yang terinspirasi dari kisah dongeng anak-anak ini memiliki luas mencapai 260 meter per segi. Tempat ini dibangun pada tahun 1982 dengan sejumlah fasilitas khusus.
Desain rumah negeri dongeng ini dilengkapi dengan pintu yang dibuat dengan cara tradisional atau handmade. Interior bangunan ini pun menonjolkan sejumlah ukiran artistik. Tak hanya itu, bangunan ini juga memiliki sebuah gua buatan.
Rumah negeri dongeng ini pun sudah dipasarkan selama lebih dari 200 hari, namun rumah dengan taman-taman hijau dan subur serta hiasan patung antik ini belum mampu memikat calon pembeli.
Sumber : okezone.com